Level Access User Pada web Joomla 2.5 bermanfaat untuk memberikan akses kepada user sesuai hak aksesnya untuk turut mengelola website joomla. Pada Joomla 2.5, Level Akses user dibagi menjadi dua kelompok besar yaitu User Backend dan User Front End.
User Backend yaitu user yang memiliki hak akses area administrator website sedangkan User Frontend adalah user yang berhak atas akses area front end berupa membuat,menampilkan,mengupdate atau menghapus konten artikel pada halaman front end.
Jika anda perhatikan, agar user bisa menggunakan hak aksesnya maka Super Administrator harus menyiapkan akun dan atau form login buat mereka. Untuk membuat form login anda bisa menggunakan modul Login Form.
Jika anda menambahkan modul baru Login Form maka secara default akan muncul teks link seperti gambar di atas. Pada Modul Login Form terdapat 3 link penting jika anda lupa username/password dan link untuk membuat User Account. Ada kalanya anda ingin memberikan hak akses hanya dengan menggunakan akun buatan sendiri. Dengan demikian user baru tidak anda izinkan membuat akun sendiri.
Triknya cukup mudah dan sederhana..! Anda cukup menyembunyikan link text “Create Account” pada form login. Jika anda seorang Super Administrator maka anda bisa membuatkan akun user melalui area administrator web anda dengan login sebagai “Super Administrator“.
Berikut ini trik menyembunyikan link text “Create Account“:
1. Login ke area administrator web Joomla >> Pilih menu “Users“
2. Perhatikan jendela Users >> pilih icon “Options” seperti pada gambar di bawah ini:
3. Maka akan tampil Jendela “Users Configuration“. Pilih tab “Component“. Pada variabel “Allow User Registration” pilih opsi “No“. Sebaliknya jika anda pilih opsi “Yes” maka pada form login akan memungkinkan bagi user untuk membuat account sendiri.
4. Variable lain bisa anda gunakan ketika anda mengijinkan pengunjung membuat akun registrasi sendiri tentunya jika pada poin (3) anda pilih opsi “Yes” antara lain:
- New User Registration Group: Pilih opsi User untuk memasukan ke kelompok User.
- Guest User Group: adalah kelompok user bagi pengunjung tamu.
- Send Password: dimaksudkan Joomla akan mengirim password kepada user yang membuat akun baru.
- New User Account Activation: Aktifasi User dilakukan oleh admin atau secara manual oleh user sendiri dengan mengklik link aktifasi.
- Captcha: digunakan untuk alat validasi untuk menghindari robot spam.
5. Jika sudah selesai melakukan konfigurasi user klik icon “Save” atau “Save&Close” untuk menyimpan.
6. Anda bisa melihat hasil konfigurasi pada modul form Login yang anda tampilkan dalam web joomla anda. Hasilnya teks link “Create account” tidak tampil.
7. Selamat mencoba..!